Header Ads

Breaking News
recent

Pengertian Casing Komputer Dan Cara Merawatnya


Pengertian Casing Komputer Dan Cara Merawatnya
pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tips perawatan komponen pada komputer.Salah satu komponen komputer adalah casing.Di postingan kali ini sesuai dengan judulnya yaitu Pengertian Casing Komputer Dan Cara Merawatnya.Kita mulai dari pengertian casing komputer.Casing komputer adalah tempat untuk melindungi komponen dari debu yang secara langsung dapat berakibat buruk pada komponen yang ada di dalam casing komputer.Permasalahan yang sering terjadi pada casing komputer adalah debu yang melekat pada fan pendingin.Debu-debu tersebut dapat menggangu ventilasi udara sehingga dapat mempengaruhi kinerja komputer dan selain itu komputer akan cepat panas.Di samping itu,tidak tertutup kemungkinan adanya sarang-sarang serangga atau bahkan bangkai serangga yang mati dalam casing komputer tersebut.Setelah saya menjelaskan  pengertian casing komputer.Berikut beberapa langkah yang berhubungan dengan perawatan casing komputer:

  • Gunakan kuas atau penyedot debu mini.Bersihkan,semua komponen yang ada  didalam casing komputer sampai sudut-sudut casing komputer.Dan kita juga bisa menggunakan alat pembersih lainnya seperti ujung sikat vacum cleaner dalam membersihkan sudut-sudut casing komputer.
  • jika anda ingin membersihkan lebih sempurna, anda dapat membongkar fan yang ada pada power supply.Jika tidak,cukup bersihkan fan dengan kuas saja.
  • Gunakan cairan pembersih jika debu pada fan melekat cukup lama dan sulit untuk dibersihkan dan anda juga bisa membersihkannya menggunakan cutton buds.
  • Merapikan kabel.iktalah kabel dengan pengikat khusus dan aturlah sehingga rapi serta tidak mengahalangi ventilasi udara.
  • periksalah lampu indikator dan tomol pada sakelar yang ada pada depan casing Dan pastikan lampu indikator masih berfungsi dengn baik.
  • yang terakhir,bersihkan badan casing dengan menggunakan kain yang diberi cairan pembersih agar terlihat mengkilap.Dan jangan sampai cairan mengenai rangkaian elektronik apapun karena akan mempeburuk keadaan.
Demikian Pengertian Casing Komputer Dan Cara Merawatnya semoga bermanfaat.Jika ada hal yang harus ditanyakan.Anda dapat bertanya melalui komentar dibawah ini.saya akhiri postingan kali ini,Terima kasih sudah mampir di blog komputermesh.blogspot.com.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.